Wednesday, February 22, 2012

ada halangan yang bernama keadaan

ada halangan yang bernama keadaan.
ini adalah kondisi dimana dengan berusaha segigih apapun, tidak akan ada yang berubah.
yah, karena memang seperti itu, keadaan, lebih seperti takdir, maybe.


ada halangan yang bernama keadaan.
ini bukan lagi seperti di film, komik, maupun dorama jepang atau korea,
yang bilamana seorang tokoh utama sedang dalam masa-masa despair-nya,
kemudian entah darimana mendapat semangat dan menyerukan ganbarimasu! ataupun hwaiting!,
lalu akan mengalami happy ending.
bukan. bukan seperti itu. tidak semudah itu. lebih.


ada halangan yang bernama keadaan.
memang bukan untuk ditentang, apalagi ditaklukkan.
bukan. percuma. tidak akan.


ada halangan yang bernama keadaan.
iya. sangat sangat menyebalkan.
bukan karena merepotkan, bukan karena menyusahkan,
meskipun itu juga.
tetapi diri sendiri yang tidak berdaya. tidak bisa melangkah.
sama sekali tidak bisa.


ada halangan yang bernama keadaan.
tidak pula berlaku menang kalah.
karena ini one-sided game.
bukan, bisa jadi kita adalah orang ketiga di luar cerita.
tidak akan bisa menolong, hanya bisa membaca, saat tokoh utama mengalami konflik.
tokoh utama dengan nama kita sendiri.


ada halangan yang bernama keadaan.
tidak terima. mau apa? bisa apa? tidak ada.

No comments: